Informasi Awal Kecelakaan-Transportasi-Darat di 1 Kecamatan, BEKASI, JAWA-BARAT | 21-12-2019
Informasi Awal Pusat Krisis Kesehatan terhadap bencana Kecelakaan-Transportasi-Darat yang terjadi di 1 kecamatan, yaitu Cibitung, BEKASI, JAWA-BARAT pada tanggal 21-12-2019.
Sebuah mobil jenis Daihatsu Sigra dengan nomor polisi B-1778-FZI terlibat kecelakaan dengan KA Argo Parahyangan jurusan Bandung - Jakarta. Peristiwa ini terjadi di pintu perlintasan kereta api Kampung Utan, Desa Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, pada pukul 22.19 WIB tanggal 21 Desember 2019. Mobil nekat menerobos palang pintu kereta yang tidak menutup secara maksimal lantaran rusak. Padahal, alarm pertanda kereta akan lewat sudah berbunyi dan warga sekitar sudah mengingatkan pengemudi untuk bersabar, namun tak dihiraukan. Akhirnya mobil tersebut tertabrak oleh kereta api Argo Parahayangan arah dari Bandung ke Jakarta.
Dalam data awal yang diperoleh dari dinas kesehatan setempat berkoordinasi dengan beberapa dinas terkait maka jumlah korban yang dapat diinformasikan adalah sebanyak 7 Orang, terdiri dari 7 orang meninggal, 0 orang hilang, 0 Luka Berat/Rawat Inap , 0 Luka Ringan/Rawat Jalan dan 0 Orang pengungsi.
UPAYA YANG DILAKUKAN
Upaya Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota :
Melakukan pemantauan
Koordinasi dengan Jasa Raharja Cabang Jawa Barat, Humas Polda Metro Jaya
Mengevakuasi jenazah kecelakaan ke RSUD Kabupaten Bekasi
Upaya Dinas Kesehatan Provinsi :
Koordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi
Upaya Dinas Kesehatan Regional :
Upaya Kemenkes :
Melakukan pemantauan
Membuat laporan
Info lebih lanjut hubungi,
Instansi : Humas Polda Metro Jaya
Nama Pelapor :
Jabatan :
No. Telpon :
Kecelakaan-Transportasi-Darat di BEKASI, JAWA-BARAT, 21-12-2019
622