Mengendarai mobil pribadi menjadi opsi yang diambil pemudik untuk pulang kampung. Alasannya selain lebih hemat dari segi biaya, mereka lebih nyaman selama di perjalanan. Namun, opsi ini juga tak terlepas dari risiko, salah satunya mengantuk kala berkendara di malam hari.
Memaksakan diri membawa mobil dalam kondisi seperti ini jelas membahayakan diri maupun pemudik lain. Untuk mencegahnya, segera lakukan tindakan-tindakan berikut ini!
- Menepi saat kantuk sulit ditahan
Apabila mata benar-benar berat dan sukar terbuka, segera bawa mobil ke tepi atau rest area terdekat kalau sedang berada di tol. Hal ini bukan hanya menandakan kantuk berlebih, tetapi juga stamina tubuh yang sudah tidak stabil. Daripada menyebabkan kecelakaan, sebaiknya pulihkan tenaga dengan tidur di musala dan isi perut dengan makanan yang menyegarkan.
- Berhenti setiap dua jam sekali
Harus menempuh perjalanan panjang selama mudik Lebaran? Walau berada di dalam mobil, berkendara selama berjam-jam akan sangat melelahkan dan membuat otot-otot dalam tubuh kram serta kaku. Hal ini tak jarang memicu gangguan kesehatan yang menghambat perjalanan. Maka, untuk menjaga performa, berhenti setiap dua jam sekali dan renggangkan tubuh.
- Peregangan ringan di mobil
Menyambung dari poin sebelumnya, peregangan ringan di tengah perjalanan akan mengusir kantuk sekaligus membuat otot-otot tubuh lebih relaks. Gerakan-gerakan sederhana seperti memutar bahu ke depan dan belakang, lalu menoleh ke kiri dan kanan saja sudah cukup. Sirkulasi darah pun akan lancar dan membuat distribusi oksigen ke otak tak terganggu.
- Dapatkan udara segar lewat jendela
Jangan gantungkan diri pada pendingin ruangan, karena sirkulasi udara dalam mobil tertutup menjadi salah satu faktor kantuk berlebih. Bukalah jendela untuk mendapatkan udara segar dan membuat indra penciuman menghirup kesegaran. Namun, pastikan tidak terlalu lama karena sama-sama memicu rasa kantuk seperti dari AC.
Mendengarkan musik, makan permen, dan minum kopi adalah beberapa langkah alternatif yang bisa dipraktikkan untuk mencegah kantuk selama berkendara di tengah perjalanan mudik.