IDAI Rekomendasikan Vaksin Sinovac untuk Anak Usia 6 Tahun

871

 IDAI Rekomendasikan Vaksin Sinovac untuk Anak Usia 6 Tahun

Kembalinya anak-anak untuk melakukan kegiatan sekolah tatap muka, merupakan gambaran bahwa penyebaran Covid-19 di daerah tersebut mengalami penurunan dan dapat dikendalikan dengan baik. Namun, ketakutan akan terpaparnya anak-anak dan warga sekolah lainnya oleh Covid-19 di lingkungan sekolah, tentunya masih menjadi kekhawatiran utama bagi para orang tua, guru-guru, dan juga pemerintah.

Menangkap kondisi demikian, tepat pada tanggal 2 November 2021, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengeluarkan rekomendasi pembaruan terkait pemberian Vaksin COVID-19 (Coronavac) pada anak usia 6 tahun ke atas. Hal ini terkait dengan dikeluarkannya izin penggunaan dalam keadaan darurat (EUA) vaksin Coronavac produksi Sinovac untuk anak berusia 6 - 11 tahun oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) serta telah dimulainya pembelajaran tatap muka.

Dalam keterangan yang disampaikan oleh Ketua Umum Pengurus Pusat IDAI dr Piprim Basarah Yanuarso, SpA(K) bahwa adanya rekomendasi tersebut merupakan Langkah yang harus dilakukan mengingat bahwa anak-anak juga mampu untuk tertular dan menularkan Covid-19 kepada orang dewasa, baik yang berada di dalam rumah seperti keluarga, maupun di lingkungan sekolah meskipun tanpa gejala yang mengikutinya.

Dengan adanya pembaruan tersebut, diharapkan mampu memberikan jaminan Kesehatan kepada anak-anak selama mengikuti kegiatan m=belajar mengajar secara tatap muka maupun ketenangan kepada orang tua selama anaknya berada di luar ruangan. Selain itu, pembaruan ini akan semakin meningkatkan persentase capaian angka vaksinasi Covid-19 serta mampu mempercepat terbentuknya Herd immunity di tengah masyarakat.

Sumber ;

1.  https://covid19.go.id/edukasi/masyarakat-umum/idai-rekomendasikan-pemberian-vaksin-covid-19-sinovac-pada-anak-usia-6-tahun-ke-atas