Apakah banjir itu ?
Banjir merupakan peristiwa dimana air menggenangi suatu wilayah yang biasanya tidak di genangi air dlam selang waktu tertentu,yang di sebabkan hujan yang terus menerus,
Mengakibatkan meluapnya air sungai/danau/laut/drainese saat aliran melebihi volume air yang dapat di tampung dalam,sungai,danau rawa,maupun saluran air lainnya.
Penyebab banjir:
• Curah hujan yang tinggi yang jumlah airnya tak dapat di tampung oleh sungai,danau rawa,maupun saluran air lainnya.
• Pasang air laut.
• Gelombang badai tropis.
Penyebab banjir tidak langsung bisa terjadi karena tindakan atau kegiatan manusia,seperti:
• Tempat hunian yang berada di bantaran sungai/kali,
• Perkembangan pembangunan wilayah yang sesuai dengan rencana umum tata ruang.
• Penggundulan hutan
• Pembuangan sampah di sungai dan saluran air hujan (drainase)
Jenis-jenis banjir:
• Banjir sungai yang biasa terjadi secara musiman
• Banjir pantai/rob,yang terjadi akibat pasang air laut dan menggenangi wilayah pantai.
• Banjir bandang, banjir yang datang secara mendadak dan terjadi akibat meningkatnya muka air sungai secara cepat akibat hujan yang sangat lebat,dapat menghanyutkan semua benda yang di laluinya. Biasanya terjadi di daerah/bawah lereng bukit.
Upaya yang harus di lakukan sebelum terjadi banjir:
a. Petugas kesehatan
• Membuat peta rawan dan jalur evakuasi
• Menyusun rencana kontijensi (perencanaan kegiatan penanggulangan bencana yang di susun sebelum bencana terjadi)
• Menigkatkan kegiatan penyuluhan kesehatan lingkungan
• Membentuk tim kesehatan di setiap jejaring administrasi
• Menyiapkan obat dan logistik kesehatan lain(PAC,Kaporit,kantong sampah,dll)
• Meningkatkan kemampuan petugas dengan pelatihan
• Menyiapkan sarana komunikasi dan transportasi
• Menyiapkan perlengkapan lapangan (tenda velbet,genset,dll)
b. MASYARAKAT
• Kerja bakti membersihkan saluran air
• Melaksanakan kegiatan 3 M (Menguras,Menutup,dan menimbun) benda-benda yang dapat terjadi sarang nyamuk
• Membuang sampah pada tempatnya
• Menyediakan bak penyimpanan air bersih
Upaya saat terjadi banjir:
a. PETUGAS KESEHATAN
• Mengaktifkan unit pelayanan kesehatan dan membuang pos kesehatan di lokasi
• Memberikan pelayanan kesehatan dan rujukan
• Melakukan penilaian cepat kesehatan (Rapid Healt Assessment)
b. MASYARAKAT
• Evakuasi keluarga ke tempat yang lebih tinggi
• Matikan peralatan listrik/sumber listrik
• Amankan barang-barang berharga dan dokumen yang penting ke tempat aman
• Ikut mendirikan tenda pengungsian,pembuatan dapur umum
• Terlibat dalam pendistribusikan bantuan
• Mengusulkan untuk mendirikan pos kesehatan
• Menggunkan air bersih dengan efisien
Upaya pasca banjir:
a. PETUGAS KESEHATAN
• Melakukan perbaikan kulitas air bersih
• Melkukan surveilans penyakit potensi KLB
• Membantu perbaikan kualitas jamban dan saluranpembungan limbah
b. MASYARAKAT
• Membersihkan tempat tinggal dan lingkungan rumah
• Melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN)
• Terlibat dalam kaporitisasi sumur gali
• Terlibat dalam perbaikan jamban dan saluranpembuangan air limbah (SPAL)
Akibat banjir:
• Korban jiwa
• Kehilangan/kerusakan harta benda
• Terendamnya daerah pemukiman
• Rusaknya fasilitas umum
• Terjadinya pengungsian
• Rusaknya saluran pembuangan limbah (SPAL)
• Menumpuknya sampah
• Rusaknya fasilitas pelayanan kesehatan
Penyakit yang sering terjadi:
• Infeksi saluran pernafasan akut (ISPA)
• Diare
• Penyakit kulit
• Kecelakaan (tersengat listrik,tenggelam,terbawa arus )
• Leptospirosis
• Konjungtivitas
• Gigitan binatang
Bilamana harus mengungsi ,perlu mewaspadai:
• Penyakit menular di tempat pengungsian,seperti ISPA,Diare,Campak
• Keracunan makanan
• Gizi kurang
• Gangguan stress pasca trauma
Melakukan perilaku hidup bersih dan sehat:
• Selalu buang air besar di jamban,mencuci tangan setelah buang air maupun sebelum makan dan selalu minum air yang telah di masak.
Upaya mencegah resiko kesehatan akibat banjir:
• Tidak menggunakan air yang tercemar untuk kebutuhan minum, mandi,dan memcuci
• Mencuci tangan dengan sabun setelah buang air besar maupun sebelum makan dan memasak
• Merebus air sampai mendidih sebelum di gunakan untuk minum
• Apabila harus berada di genangan air dalam beberapa waktu perlu memakai sepatu boot untuk memcegah kaki luka dan menghindari leptospirosis
• Desinfeksi lingkungan