PT. Merck Sharp Dohme Phrama Tbk Berikan Bantuan untuk Penanganan COVID-19 kepada Kemenkes

719

PT. Merck Sharp Dohme Phrama Tbk Berikan Bantuan untuk Penanganan COVID-19 kepada Kemenkes

Hari ini Kamis (2/7) Kementerian Kesehatan menerima bantuan logistik untuk penanganan COVID-19 dari PT. Merck Sharp Dohme Pharma Tbk. (MSD). Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis di Pusat Krisis Kesehatan.

Bantuan diserahkan oleh Direktur PT. Merck Sharp Dohme Pharma Tbk. (MSD), Erwin Agung,  kepada Kepala Bagian Tata Usaha Pusat Krisis Kesehatan, Agus Hendroyono, selaku perwakilan dari Kementerian Kesehatan. Pemberian bantuan ini merupakan salah satu cara PT. Merck Sharp Dohme Pharma Tbk. (MSD) dalam berkontribusi kepada negeri dalam membantu menangani  COVID-19.  Diharapkan bantuan ini dapat bermanfaat bagi petugas kesehatan yang tengah berjuang dalam penanganan pandemi ini.

Bantuan yang diterima berupa 500 pcs APD cover all, 30.000 handscoon, 24.000 pcs masker bedah, 300 pcs kacamata google, dan 300 pcs face shield.