Tips Efektif Mengenai Tindakan Saat dan Sesudah Bencana Tsunami Terjadi

20,863

Tips Efektif Mengenai Tindakan Saat dan Sesudah Bencana Tsunami Terjadi

Kewaspadaan dan kesiapsiagaan masyarakat yang berada di sekitar laut terhadap potensi bencana tsunami, harus ditanamkan agar meminimalisir kerugian baik materil maupun nyawa dari masyarakat yang diakibatkan oleh bencana tsunami. Proses peningkatan kewaspadaan dapat dilakukan berupa himbauan hingga simulasi ketika tsunami melanda.

Berikut ini terdapat beberapa tips terkait tindakan yang benar saat terjadi tsunami dan sesudah tsunami terjadi, diantaranya adalah ;

  1. Tetap di titik aman hingga dinyatakan aman untuk kembali

  2. Bantu orang-orang di sekitarmu

  3. Beri pertolongan pertama bagi korban

  4. Bila hanyut, gunakan benda terapung sebagai rakit

  5. Hindari terminum air laut

  6. Gunakan perlengkapan yang sesuai

  7. Jauhi bangunan yang retak dan tidak aman

  8. Tetap siaga dan hati-hati saat kembali memasuki rumah

  9.  Ikuti petunjuk dan informasi dari pihak berwenang

  10. Tetap cek info terbaru melalui radio/alat komunikasi lainnya

  11.  Perbaiki segera kerusakan listrik, gas, atau bangunan

  12. Bila memungkinkan, kabari keluarga tentang kondisimu

Dengan memahami dan menjalankan beberapa tips di atas, diharapkan dapat meminimalisir korban akibat bencana tsunami. Apabila terdapat kerabat yang terluka ketika proses evakuasi bencana, diharapkan segera melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan yang aman dan tidak terdampak tsunami, agar segera mendapatkan penanganan yang tepat dan cepat.

Sumber :

1.     www.predikt.id